VISI

Sekolah merupakan lembaga pendidikan formal yang diharapkan dapat menghasilkan sumber daya manusia yang unggul, berbudaya dan berahlak mulia dalam rangka mewujudkan tujuan Pendidikan Nasional.

Harapan ini dapat tercapai apabila sekolah memiliki visi dan misi yang jelas. Oleh karena itu SMP Kemala Bhayangkari merumuskan visi sebagai berikut :

“Menjadi Sekolah yang Unggul Dalam Prestasi Akademis, Non Akademis, dan Budaya dengan Berlandaskan Imtak”

MISI

1. Melaksanakan Program KTSP yang mampu mengkomodasi kebutuhan peserta didik dan masyarakat

2. Melaksanakan program pengajaran yang efektif dan penambahan waktu belajar khususnya bagi siswa kelas III sehingga siswa betul – betul siap menghadapi UN

3. Melaksanakan kegiatan ekstra kulikuler secara rutin dan efektif yang tercakup dalam pengembangan potensi, keterampilan, pelestarian budaya dan ahklak mulia

4. Meningkatkan kompetensi dan kinerja-serta memberdayakan sumber daya manusia(pendidik dan tenaga pendidik)

5. Mengupayakan ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai dan manfaatnya untuk kegiatan belajar dan pembelajaran

6. Melaksanakan pengolahan manajemen berbasis sekolah

7. Mengupayakan dan menyediakan sumber pembiyaan yang melibatkan partisipasi masyarakat

Tujuan Satuan Pendidikan

1. Terciptanya kondisi pembelajaran dan iklim kerja yang kreatif, produktif dan profesional.

2. Terpeliharanya hubungan yang harmonis dan saling menguntungkan dari inter instansi terkait dan stake holder dalam mengaktualisasikan tugas dan tanggung jawab profesi.

3. Meningkatnya prestasi akademis dan non akademis serta layanan pendidikan guna mendukung visi dan misi dan prestise yayasan Kemala Bhayangkari.

4. Terwujudnya kesejahteraan lahir dan bathin yang layak dan profesional sesuai dengan peran, fungsi, tugas dan tanggung jawab profesi.

5. Terlaksananya pelestarian budaya daerah Jawa Barat dengan kegiatan penanaman nilai-nilai budaya dan apresiasi seni budaya melalui kegiatan intra kurikuler dan ekstra kurikuler.

6. Terlaksananya penanam akhlaqulkarimah melalui penghayatan nilai-nilai Asmaul Husna melalui kegiatan intra kurikuler dan ekstra kurikuler.

7. Terciptanya budaya, nilai, dan jiwa masyarakat Madani dalam kehidupan sekolah.

8. Terciptanya lingkungan sekolah yang KONDANG (kondusif dan rindang).

 

Sasaran

1. Meningkatnya mutu pendidikan.

2. Meluasnya akses layanan pendidikan yang bermutu.

3. Terwujudnya mekanisme dan prosedur tata kelola manajeman yang profesional.

4. Terbentuknya budaya kerja yang sesuai dengan norma, nilai dan jiwa budaya Jawa Barat.

5. Terbentuk dan ternanamnya nilai-nilai religi pada kehidupan SMP Kemala Bhayangkari.

Target

  1. Bidang Akademis :
    a.Mampu memahami landasan, konsep, prinsip dan pendekatan pengembangan Kurikulum 2013 dalam mengimplementasikan pola pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan sehingga lebih bermakna bagi pengembangan multi kecerdasan siswa
    b.Mampu mengaktualisasikan gagasan dan inovasi pembelajaran yang bermutu, demokratis dan revolusioner sejalan dengan tuntutan perubahan dan relevansi lapangan
    c.Mampu memfasilitasi kebutuhan akdemik dan peningkatan profesionalisme guru guna meningkatkan standar kinerja
    d.Mampu meningkatkan perolehan nilai akademis 0,5 setiap tahun sebagai indikator keberhasilan dan prestasi siswa.
  2. Bidang Non Akademis :
    a.Mampu menyalurkan minat, bakat dan perhatian siswa dalam membentuk karakter dan mengembangkan potensi dirinya untuk membiasakan diri dalam memecahkan berbagai persoalan hidup
    b.Mampu menunjukan prestasi non akademis, sikap tawadhu dan istiqomah dalam menjunjung tinggi nama baik sekolah
    c.Mampu memfasilitasi kebutuhan non akademik dan layanan kepribadian siswa sebagai ciri khas yayasan kemala bhayangkari
    d.Mampu membiasakan diri hidup disiplin, bertanggung jawab dan memelihara hubungan dalam menjaga keseimbangan lingkungan kesehatan sekolah
  3. Budaya
    a.Mampu dan siap mengubah mindset serta prilaku yang tidak sesuai dengan tata aturan yang berlaku
    b.Mampu menunjukan sikap simpaty, empaty dalam mengapresiasi khasanah budaya nusantara, asia dan mancanegara
    c.Mampu menjunjung tinggi kehormatan dan kecintaannya pada kesenian daerah Jawa Barat dengan ditunjukan melalui tampilan karya yang spektakuler
    d.Mampu berprestasi dalam bidang kebudayaan dalam mengolah berbagai unsur dan sumber
  4. Religi
    a.Mampu dan terbiasa membaca Al-Quran/Asmaul Husna setiap hari sebelum pelajaran dimulai
    b.Mampu dan terbiasa melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah dan Jumatan di sekolah
    c.Mampu memfasilitasi kebutuhan bidang kerohanian dalam membangun mental/spiritual warga sekolah
    d.Mampu menunjukan sikap ketauladanan dalam tata kehidupan sehari-hari di sekolah

strategi

1. Total Devenship Strategy :

  • Strategi dalam menghadapi tantangan dan ancaman serta berbagai masalah yang dihadapi dengan cara mempertahankan keutuhan pada sumber potensi yang ada.

2. Diagnostic Strategy :

  • Strategi membiasakan diri memhadapi masalah dengan cara mengumpulkan dan mengakumulasi dan menganalisa berbagai kebutuhan dan kepentingan.

3. Empowering Strategy :

  • Strategi berusaha sekuat tenaga dalam memberdayakan sumber-sumber daya yang tersedia.

4. Culture and Technology Strategy :

  • Strategi menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dengan pendekatan penyesuaian dan pengkondisian.

5. Openship Strategy :

  • Strategi membuatan dan menetapkan kompetensi pada setiap unsur termasuk kompetensi program.

program

1. Program Umum : Peningkatan jasa layanan pendidikan yang bermutu

2. Program Pokok : Peningkatan mutu KBM dan disiplin warga sekolah

3. Program Penunjang : Peningkatan kesiapan SDM dan SDP

4. Program Pengembangan dan tindak lanjut : Inovasi dan kesejahteraan

motto

“We Are Not The Best But The Qualified”

(Kita memang bukan yang terbaik tapi kita berkualitas)

yel

Jika siswa SMP Kemala Bhayangkari dipanggil oleh siapapun, maka siswa diwajibkan menyerukan kata : SIAP.

SIAP merupakan singkata dari :

S = Siddiq (menjungjung tinggi nilai-nilai kebenaran).

I = Istiqomah (memegang teguh pendirian, yakin dan ikhlas).

A = Amanah (jujur dan dapat dipercaya).

P = Patonah (cerdas dan pintar).